Tips Menaikkan Berat Badan Di Saat Liburan

Memiliki bentuk dan berat badan yang ideal tentunya menjadi hal yang menggembirakan bagi setiap orang. Terlepas dari usia dan jenis kelamin, menjadi elok merupakan suatu kebanggaan dan kepuasan tersendiri. Namun kenyataannya, banyak di antara kita yang kelebihan ataupun kekurangan berat badan.

Hal tersebut selain membuat kita tampak kurang maksimal sekaligus juga membuat tubuh kita rentan. Kelebihan dan kekurangan berat badan dapat memberikan efek kesehatan yang memburuk jika berlanjut dalam jangka waktu yang lama.

Nah dalam kesempatan kali ini, kita akan membahas tentang bagaimana cara menaikkan berat badan dengan cara sehat di saat liburan. Karena liburan menjadi momen yang tepat untuk semua orang dalam menyesuaikan berat badan.

Liburan / Rekreasi

Alangkah baiknya, di saat liburan kita menyempatkan waktu untuk berekreasi dan melepaskan stress selama waktu kerja rutin di hari-hari biasa. Siapkanlah waktu cuti anda agar anda dapat sekedar bersenang-senang dengan teman, rekan ataupun keluarga anda.

Dengan melepas stress dan menikmati hidup pada saat liburan tentu dapat membantu anda dalam menaikkan berat badan. Selain itu, di saat liburan ini juga memberi anda waktu yang luang untuk melakukan hal-hal yang tak sempat anda lakukan seperti berolahraga, makan teratur sampai dengan nongkrong bareng orang-orang tersayang.

Nutrisi

Menjadi hal yang lumrah jika di saat hari biasa kita sering melewatkan jam makan kita karena kesibukan kerja sehari-hari. Hal ini selain merugikan bagi kesehatan juga dapat menurunkan berat badan kita secara drastis.

Nah di momen liburan ini, Anda memiliki waktu yang cukup luang untuk sejenak memilih dan menyantap semua makanan-makan kesayangan anda yang selama ini mungkin sudah anda rindukan.

Namun yang perlu anda perhatikan adalah nutrisi yang tepat dalam makanan anda. Jangan lupa untuk selalu menyelipkan makanan-makanan sehat pada saat liburan anda. Dikarenakan di zaman sekarang ini banyak sekali kuliner makanan yang sangat tidak menyehatkan. Hal tersebut dapat membuat diri anda sakit dan malah menurunkan berat badan anda.

Olahraga

Olahraga adalah salah satu alternatif yang sangat tepat untuk dijalani baik untuk menaikkan atau menurunkan berat badan. Di saat liburan, anda dapat dengan rutin berolahraga baik di pagi atau di malam hari. Dengan menyisihkan sedikit waktu untuk berolahraga dapat membuat metabolisme tubuh anda semakin lancar sekaligus membuat anda tampak lebih fresh.

Jangan lupa juga untuk berkonsultasi pada ahli gizi ataupun personal trainer anda untuk mendapatkan rincian nutrition dan workout plan yang tepat bagi anda.